Senin, 14 Februari 2011

Ketika Cowok Patah Hati atau Di Tolak Cewek


Haloo Bloggers, posting kali ini hanya untuk mengisi waktu luang saya saja. Dan karena beberapa hari ini saya sedang asyik membaca curhat para kaskuser di Kaskus yang kebanyakan menceritakan kisah sedihnya patah hati, di tolak cewek, di selingkuhi, dan lain sebagainya.

Khusus buat cowok yang sedang patah hati atau di tolak cewek idamannya, mungkin hal - hal ini yang sering kalian lakukan untuk melupakan semua itu :

1. Melakukan Hobi ( Olahraga, main game, online, dll )
    Hobi adalah suatu kegiatan yang sangat berguna. Di saat hati sedang dilanda patah hati atau di tolak cewek , hobi bisa menjadi salah satu pengobatnya. Dengan melakukan hobinya, sedikit banyak bisa menghilangkan kekecewaan dalam diri sehingga tidak akan berlamaan terpuruk dalam kesedihan.

2. Nongkrong dengan Teman
Ini yang paling di pilih untuk menghilangkan kepenatan dalam diri. Dulu saya pernah membaca ada kalimat yang intinya bahwa teman yang bisa mengerti keadaan kita, tapi saya lupa bagaimana kalimatnya itu. Teman memang sangat berperan pada saat seperti ini, mereka bisa menghibur, gila - gilaan, dan lainnya. Tapi bukan berarti nongkrong dengan teman untuk menghilangkan penat dengan mabuk - mabukan, make' pil. Bukan hilang penatnya hati, tapi malah menambah penat di seluruh tubuh.

3. Makan sampai Muntah - Muntah
Yang enak dan bikin sengsara :lol: , makan sampai sekenyang - kenyangnya sampai muntah. Awal terasa enak tapi semakin lama akan menyiksa secara perlahan, haha :-D. Melakukan ini sepertinya cukup efektif buat kalian yang patah hati atau di tolak cewek. Dengan cara ini, seharian mungkin kita akan lupa masalah kita. Karena biasanya setelah muntah, kepala akan pusing dan badan jadi lemas, 75% kalian tidak akan memikirkan masalah yang sedang kalian hadapi :-P hahaha...


Hal - hal di atas hanya sebagian dari yang saya baca. Saya lupa yang sebagian, namanya juga manusia jadi maklum kalau lupa. Kalau ingatan saya sudah kembali seperti kemarin, akan saya update lagi :lol:
Semoga bermanfaat....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar